Pilih Kartu Kredit atau Kartu Debit Untuk Belanja Non Tunai

Mana yang terbaik,Kartu Kredit atau Kartu Debit Untuk Kebutuhan Pembayaran Non Tunai

Saat ini sudah jamannya non tunai,sehingga bisa memungkinkan membayar transaksi atau belanja dengan tidak menggunakan uang cash atau tunai.

Yaitu cukup dengan menggunakan kartu sebagai pembayaran dari ganti uang tunai tersebut.Kartu yang dapat digunakan untuk melakukan pembayaran non tunai ada 2 yaitu kartu kredit dan kartu debit.

Biasanya para nasabah bank memiliki kedua kartu tersebut.Meskipun kartu debit dan kartu kredit memiliki fungsi yang sama,tetapi jika diteliti sebenarnya memiliki perbedaan.

perbedaan bentuk fisik kartu kredit dan kartu debit
Dan untuk anda yang berencana menggunakan kartu sebagai pembayaran transaksi non tunai perlu mengetahui perbedaannya agar tidak salah dan mengalami kerugian.

Perbedaan Pengertian Kartu Debit dan Kartu Kredit


Berikut penjelasan perbedaan pengertian kartu debit dan kartu kredit yang penting untuk diketahui:


#Apa itu kartu Debit?

Kartu debit adalah kartu yang diterbitkan oleh bank untuk pembayaran secara elektronik.Kartu debit berguna sebagai pembayaran gantinya uang tunai.

Kartu debit mengacu pada saldo tabungan bank milik anda dibank penerbit dari kartu debit tersebut.

Manfaat kartu debit yaitu mempermudah pembayaran saat belanja,sehingga kita tidak perlu membawa uang cash.Untuk beberapa kasus,nomor rekening primer akan diberikan secara khusus,untuk penggunaan melalui internet serta tidak ada kartu fisik.

Pemanfaatan dari kartu debit sudah lumayan luas,karena telah bisa menggantikan pembayaran melalui cek maupun uang cash.

Proses pembayaran dengan kartu debit sistemnya langsung ditransfer dari rekening bank pemilik kartu debit.

Kartu debit juga bisa memungkinkan penggunanya untuk bisa menarik uang tunai secara instant,hal ini karena kartu debit bisa juga berperan sebagai kartu ATM yaitu untuk tarik tunai.

Biasanya bank penerbit dari kartu debit juga memberikan fasilitas diskon dan cashback kepada penggunanya yang menggunakan kartu debit sebagai alat pembayaran.Walaupun diskon dan cashback yang ditawarkan tidak sebesar dari tawaran kartu kredit.

#Apa itu Kartu Kredit?

Kartu kredit atau Credit Card adalah kartu yang diterbitkan oleh bank untuk layanan pembayaran non tunai.Kartu kredit bisa digunakan untuk pembayaran transaksi belanja ditoko dan merchant yang menerima pembayaran via kartu kredit.

Kartu kredit adalah alat pembayaran yang sumber dananya dari bank penerbit kartu tersebut untuk kemudahan transaksi nasabahnya.

Dana yang digunakan itu adalah dana talangan dari bank dan harus dikembalikan atau dibayarkan sebelum waktunya jatuh tempo.

Dana talangan tersebut dihitung dan dianggap juga sebagai dana pinjaman sehingga dikenakan bunga yang harus dibayarkan oleh pemilik kartu tersebut.

Ketika anda telah menggunakan kartu kredit untuk transaksi pembayaran,maka anda akan menerima tagihan baik melalui email maupun surat yang dikirim kerumah/kantor.Dan anda harus membayarnya secara penuh supaya tidak terkena bunga denda.

Baca Juga => Perbedaan Kartu ATM dan Kartu Kredit

Perbedaan Karakteristik Kartu Debit dan Kartu Kredit

 
Meskipun sudah jelas perbedaannya,tapi masih banyak yang awam dan menganggap bahwa kartu debit dan kartu kredit adalah kartu dengan jenis yang sama.Padahal sebenarnya berbeda.

Berikut identifikasi perbedaan kartu debit dan kartu kredit:

1.Proses Pembuatan

Untuk bisa memiliki kartu kredit,anda dapat membuatnya secara online.Untuk bisa memiliki kartu kredit nasabah tidak harus mempunyai rekening bank.

Tetapi jika nasabah sudah mempunyai rekening bank di tempat yang akan membuat kartu kredit,maka proses pengajuan kartu kredit akan lebih mudah.

Lain halnya dengan kartu debit,untuk bisa memilikinya nasabah harus memiliki rekening bank terlebih dahulu,Dan jika telah memiliki nomor rekening,maka fasilitas kartu debit akan langsung diperoleh.

Itulah perbedaan proses pembuatan dari kedua kartu yang perlu diketahui.

2.Sistem Pembayaran

Perbedaan berikutnya adalah sistem pembayaran.Untuk penggunaan kartu kredit,ada beberapa ketentuan yang berlaku berdasarkan kebijakan bank.

Umumnya apabila pemilik kartu kredit dalam penggunaannya telah melebihi batas limit atau over limit,maka pihak bank akan mengenakan denda dan biaya bunga.Ada juga biaya lainnya yaitu jika kartu kredit digunakan diluar negeri.

Dan untuk kartu debit penggunaannya bergantung pada jumlah saldo yang ada pada rekening tabungan bank pemilik kartu debit.Tentu saja jika saldo habis,maka kartu debit tidak bisa untuk pembayaran non tunai.

3.Manfaat Yang Diterima

Manfaat yang ditawarkan kartu kredit lumayan banyak,biasanya tawaran muncul pada moment tertentu seperti pada diskon belanja,cicilan bunga 0%,cashback,point reward ,fasilitas ruang tunggu khusus (lounge) di airport.

Untuk manfaat kartu debit diantaranya untuk tarik tunai tanpa biaya,transfer uang dan beberapa promo diskon.

Jika pada kartu kredit biasanya dikenakan biaya tambahan dan biaya administrasi disaat melakukan penarikan tunai,tetapi untuk kartu debit malah tidak dikenakan biaya ketika pengguna melakukan tarik tunai.Akan dikenakan biaya jika transfer ke bank lain.

4.Tingkat Keamanan

Untuk kartu kredit ,Jika sebelumnya hanya membutuhkan tanda tangan untuk keperluan pencairan dana,untuk sekarang ini telah disertai nomor pin yang menjadikan keamanan lebih terjamin.

Tidak ketinggalan juga kartu debit yang juga mensyaratkan tanda tangan dan PIN.

Tetapi melihat pengguna dari kartu debit lebih banyak dari pada pengguna kartu kredit,sehingga keamanannya juga lebih beresiko,karena pastinya banyak yang mengincar kartu tersebut.

Tetapi pada kasusnya yang sering kebobolan adalah kartu kredit,hal ini karena maraknya pelaku carding.Carding yaitu berbelanja online dengan pembayarannya menggunakan kartu kredit hasil hacking.

5.Kelemahan Layanan

Terdapat beberapa kelemahan yang dimiliki oleh kartu kredit yaitu pemilik kartu kredit dikenakan beberapa biaya,diantaranya bunga sebesar 2,25% perbulan dari tagihan setelah tanggal jatuh tempo,apabila tidak mampu membayar secara penuh,tarik tunai dengan biaya administrasi serta biaya tahunan.

Sedangkan kelemahan kartu debit yaitu jika ingin melakukan transaksi online harus mendatangi dan menggunakan mesin ATM.kekurangan lainnya yaitu:tidak dapat melakukan penarikan tunai melebihi dari jumlah saldo rekening dan adanya biaya administrasi apabila saldo dibawah batas.

Perbedaan Kelebihan dan Kekurangan Kartu Kredit dan Kartu Debit


Inilah beberapa kesimpulan kelebihan dan kekurangan kartu kredit dan kartu debit:


#Kelebihan Kartu Debit

  • Karena kartu debit mengacu pada saldo rekening tabungan maka penggunanya terbebas dari masalah hutang,karena pada dasarnya uang yang digunakan adalah uang milik penggunanya
  • Untuk mendapatkan kartu debit sangat mudah,yaitu hanya harus memiliki rekening tabungan dan tidak perlu menilai riwayat kredit.
#Kekurangan Kartu Debit
  • Tidak dapat berbelanja melebihi batas saldo yang ada pada rekening tabungan
  • Tidak sama dengan kartu kredit,untuk kartu debit sangat jarang mendapatkan penawaran yang menjanjikan hadiah atau reward
#Kelebihan Kartu Kredit
  • Dengan kartu kredit pengguna bisa berbelanja dengan uang yang belum menjadi miliknya,artinya pengguna dapat berbelanja selama total belanjaannya masih dibawah limit kartu kredit tersebut
  • Kartu kredit dapat memberikan riwayat kredit yang positif.Dengan pembayaran tagihan yang tepat waktu,dapat memungkinkan anda mendapatkan skor kredit yang baik.Dan jika anda akan mengajukan pinjaman dana ke bank,akan dipermudah.
#Kekurangan Kartu Kredit
  • Penggunaan kartu kredit sama seperti meminjam uang terlebih dahulu untuk berbelanja.Dan dikenakan suku bunga yang cukup besar.
  • Anda menggunakan uang yang bukan miliknya,dan jika tidak memiliki uang untuk melunasi hutang dari kartu kredit pada akhir bulan,anda akan mendapatkan resiko mulai dari menumpuk hutang dan anda bisa saja akan terpuruk dengan keadaan keuangan yang buruk.
Nah itulah perbedaan kartu debit dan kartu kredit secara lengkap,mulai dari proses pembuatan ,penggunaan hingga manfaatnya.Pastikan anda mampu bersikap bijak dalam menggunakan kartu debit maupun kartu kredit.Semoga bermanfaat.